Ibu

ibu
بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Post ini bukannya karena memperingati hari ibu kemarin lo yaa.. hari kasih sayang pada ibu itu tidakhanya satu hari dalam satu tahun, diusahakan setiap hari lo.

An Nisa : 36) “Sembahlah Allah dan janganlah kamu mempersekutukan-Nya dengan sesuatupun. Dan berbuat baiklah kepada dua orang ibu-bapa…”
(Al-Isra’ : 23) “Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan "ah" dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia.”

(Al-Ahqaaf : 15) “Kami perintahkan kepada manusia supaya berbuat baik kepada dua orang ibu bapaknya, ibunya mengandungnya dengan susah payah, dan melahirkannya dengan susah payah (pula). Mengandungnya sampai menyapihnya adalah tiga puluh bulan, sehingga apabila dia telah dewasa dan umurnya sampai empat puluh tahun ia berdoa: "Ya Tuhanku, tunjukilah aku untuk mensyukuri nikmat Engkau yang telah Engkau berikan kepadaku dan kepada ibu bapakku dan supaya aku dapat berbuat amal yang saleh yang Engkau ridhai; berilah kebaikan kepadaku dengan (memberi kebaikan) kepada anak cucuku. Sesungguhnya aku bertaubat kepada Engkau dan sesungguhnya aku termasuk orang-orang yang berserah diri."”

Pada suatu waktu ada seorang anak yang towaf sambil menggendong ibunya, saat ibunya bergerak sedikit saja tubuh sang anak lecet-lecet. Namun hal ini belumlah dapat membalas jasa sang ibu barang satu nafas ibu saat melahirkannya.

Nabi bersabda “Ridhonya Allah bergantung pada ridhonya orang tua..” (HR. Tirmizi)
Amalan yang dicintai Allah, yaitu sholat menurut waktunya, berbakti kepada orang tua, dan berjihad fisabilillah (Mutafak’alaih)

Orangtua yang harus lebih diperhatikan adalah seorang ibu, dalam hadist Nabi menyatakan kata ibu tiga kali sedang bapak satu kali saat seorang pemuda menanyakan siapa yang harus dicintai dan disayangi. Hal ini mengisyaratkan jika kecintaan kita terhadap ibu harus tiga kali lipat dibandingkan dengan kecintaan kita terhadap ayah. Bila hal itu sudah kita mengerti , relitas kita menguatkan pengertian tersebut. Kesulitan dalam mengandung, melahirkan, menyusui, dan mendidik anak sangat dirasakan oleh anak.

Marilah kita saling nasihat-menasihati, takterasa kezoliman kita kepada orangtua sangatlah mudah kita lakukan, padahal azab Allah juga dari ketidak ridhoan orangtua kita terlebih ibu kita sendiri.

dari : Ustd Agus Prasetyo
di : Kias (Kajian Akhir Senja)
gambar : http://fentik.blogspot.com/

ٱلْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ ٱلْعَٰلَمِين

Comments